BAPINDRA Gelar Pelatihan Pemandu Wisata Olahraga, Perkuat UMKM dan Dukung Sport Tourism Nasional
Jakarta – Badan Pimpinan Induk Nasional (BAPINDRA) menggelar Pelatihan Pemandu Wisata Olahraga selama dua hari, 26–27 Desember 2025, bertempat di Hotel Shankee, Jakarta. Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen BAPINDRA dalam mendukung pengembangan sport tourism nasional sekaligus memperkuat peran Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) sebagai penggerak ekonomi. Ketua Umum BAPINDRA, Erlan Suherlan S.H., dalam sambutannya menyampaikan bahwa wisata olahraga (sport tourism) merupakan salah satu sektor strategis dalam mendorong pengembangan industri olahraga nasional serta meningkatkan pertumbuhan ekonomi kreatif dan UMKM. Oleh karena itu, keberadaan pemandu wisata olahraga yang berkualitas dan profesional menjadi kebutuhan penting. Pemandu wisata olahraga memiliki peran strategis dalam mendukung penyelenggaraan event olahraga serta pengembangan destinasi wisata olahraga di berbagai daerah. Melalui pelatihan ini, kami berharap peserta memperoleh keterampilan praktis yang dap...